Halaman

2010-03-05

Atasi Jerawat dengan Madu dan Jeruk Nipis

Waah… ada artikel bagus nih dari web tetangga…

Jerawat yang tumbuh di wajah seringkali mengganggu kita… (**termasuk dirikyuu nih….)
Menggunakan obat jerawat kadang-kadang belum tentu cocok dan hasilnya tidak seperti yang kita harapkan. Untuk pergi ke dokter wajah, kita harus mengeluarkan dana yang cukup besar.
Tidak ada salahnya anda mencoba menggunakan bahan-bahan alami untuk mengatasi jerawat di wajah. Misalnya dengan menggunakan masker madu dan jeruk nipis.

Dalam madu mengandung zat antiseptic yang berguna untuk membunuh bakteri yang ada pada wajah yang dapat menyebabkan jerawat semakin meradang. Sedangkan air jeruk nipis dapat mengurangi minyak pada wajah sehingga dapat mencegah kotoran menempel di wajah.

Berikut langkah-langkah untuk membuat masker dari jeruk nipis :
- Ambil jeruk nipis dan peras airnya sebanyak 1 sendok teh
- Campur air jerus nipis tadi dengan dengan 1 sendok teh madu
- Oleskan pada wajah dan diamkan selama 30 menit
- Bilas dengan menggunakan air dingin

Semoga dengan menggunakannya secara teratur jerawat dapat pergi dari wajah anda…

Sumber : dikutip dan dikembangkan dari http://kumpulan.info/cantik/tips-kecantikan/37-tips/74-atasi-jerawat-dengan-madu-dan-jeruk-nipis.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Nad's Corner Copyright © 2009 Cosmetic Girl Designed by Ipietoon | In Collaboration with FIFA
Girl Illustration Copyrighted to Dapino Colada